Belum Banyak yang Tahu, Ini Dia Arti Warna Helm Proyek

Belum Banyak yang Tahu, Ini Dia Arti Warna Helm Proyek

Fungsi helm proyek adalah untuk melindungi kepala dari potensi cedera. Namun, tahukah Anda bahwa arti warna helm proyek juga merepresentasikan sesuatu lainnya?

Sebagian orang pasti menyadari bahwa warna helm proyek tidak selalu sama. Namun, tidak semua yang menyadari hal tersebut bahkan masih banyak yang belum memahami makna dari masing-masing warna tersebut.

Padahal dengan perbedaan warna tersebut, seseorang dapat mengidentifikasi jabatan atau profesi pihak yang mengenakannya.

Beberapa Manfaat Menggunakan Helm Proyek

Pada beberapa area kerja seperti konstruksi, pertambangan, minyak dan gas, serta area lainnya pasti memiliki resiko kecelakaan kerja yang tinggi. Resiko tersebut bisa datang dari human error, faktor cuaca, lingkungan kerja (licin, listrik, api, dan lainnya), bahkan dari alat berat yang ada di sekitar kita. Untuk itu, penggunaan APD sangat penting, tidak hanya bagi keselamatan Anda namun juga rekan kerja Anda.

Adapun bidang atau tempat kerja yang paling banyak catatan terjadinyaa kecelakaan kerja hingga menyebabkan cedera kepala menurut data Occupational Safety and Health Administration (OSHA) adalah konstruksi. Tidak main-main jumlahnya bahkan mencapai puluhan ribu.

Maka dari itu, penggunaan helm proyek atau yang juga disebut helm pengaman alias safety helmet sangatlah penting.

Baik para pekerja, kontraktor, supervisor, hingga tamu yang berada di area tersebut perlu menggunakan safety helmet untuk meminimalkan risiko terjadinya cedera pada bagian kepala.

Terlepas dari warna helm proyek yang dikenakan, alat pelindung K3 yang satu ini pada dasarnya berfungsi untuk memberi proteksi pemakainya dari berbagai risiko cedera seperti benturan, terantuk, atau kejatuhan maupun terpukul benda tajam atau keras yang melayang atau meluncur di udara, dan sebagainya.

Hal ini sesuai dengan yang termaktub pada Lampiran Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia No. PER.08/MEN/VII/ 2010 tentang Alat Perlindungan Diri.

Seperti namanya, safety helmet yang merupakan bagian dari penerapan K3 tidak digunakan di seluruh jenis tempat kerja.

Penggunaan helm proyek banyak diperlukan di beberapa tempat kerja yang memiliki risiko tinggi terhadap beberapa jenis cedera sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, seperti konstruksi bangunan, tambang minyak, pabrik, dan sebagainya.

Seperti yang telah disinggung, warna helm proyek berbeda-beda.

Terkait hal ini pun, standar warna safety helmet di tiap sektor industri juga sangat mungkin tidak sama antara satu dan lainnya.

Meskipun begitu, secara umum ada tujuh warna helm proyek yang banyak digunakan mengacu pada Build UK, organisasi perwakilan industri konstruksi Inggris yang terbesar dan merupakan merger dari Grup Kontraktor Inggris dan Dewan Kontraktor Spesialis Nasional seperti berikut ini.

1. Putih

Helm proyek warna putih diperuntukkan bagi mandor (foreman), insinyur (engineer), dan supervisor.

2. Hijau

Helm proyek warna hijau diperuntukkan bagi petugas K3, pekerja baru, dan pekerja yang masih dalam masa percobaan.

3. Kuning

Helm proyek warna kuning diperuntukkan bagi pekerja umum dan operator alat berat.

4. Cokelat

Helm proyek warna cokelat diperuntukkan bagi pekerja yang terlibat dalam pekerjaan berkaitan dengan panas seperti pengelasan.

5. Biru

Helm proyek warna biru diperuntukkan bagi tukang kayu, teknisi listrik, dan operator teknis lain.

6. Oranye

Helm proyek warna oranye diperuntukkan bagi petugas atau kru jalan raya.

7. Abu-abu

Helm proyek warna abu-abu diperuntukkan bagi tamu perusahaan yang berkunjung ke area konstruksi.

Namun sejak Januari 2017, Build UK mengubah standar warna helm proyek.

Warna safety helmet yang semula tujuh berubah hanya menjadi empat dengan peruntukannya sebagai berikut.

1. Putih

Helm proyek warna putih diperuntukkan bagi site manager, competent operative, atau vehicle marshall, yakni pekerja yang berkompeten untuk memastikan pergerakan alat berat agar tetap aman.

2. Hitam

Helm proyek warna hitam diperuntukkan bagi supervisor.

3. Oranye

Helm proyek warna oranye diperuntukkan bagi signaler—pekerja yang bertugas memberi sinyal—atau slinger—pekerja yang bertugas untuk memuat dan membongkar muatan.

4. Biru

Helm proyek warna biru diperuntukkan bagi tamu atau semua orang yang berada di area kerja tersebut dan tidak termasuk dalam kategori yang disebutkan sebelumnya.

Perubahan standar warna ini bukannya tanpa alasan.

Adapun dasar Build UK mengubah standar warna helm proyek antara lain sebagai berikut.

Dibeberapa tempat kerja atau kontraktor yang mempunyai kebijakan berbeda terkait warna helm keselamatan.

Kontraktor individu juga mempunyai warna safety helmet yang berbeda.

Organisasi network rail mempunyai aturan spesifik terkait warna helm pengaman bagi pekerjaan yang dilakukan di pinggir rel kereta api. Adapun kode warna yang dimaksud adalah putih untuk pekerja dan biru untuk orang yang belum pernah mempunyai pengalaman terkait atau tamu.

Pendekatan yang tidak konsisten tersebut berpotensi memunculkan kebingungan dan bahaya.

Sementara itu di Indonesia sendiri, belum ada standar warna helm proyek secara khusus. Namun, Indonesia mempunyai aturan nasional terkait helm pengaman, yakni SNI ISO 3873:2012.

Adapun salah satu contoh penggunaan perbedaan warna helm proyek di Indonesia adalah sebagai berikut.

1. Putih

Helm proyek warna putih diperuntukkan bagi orang-orang dengan jabatan tinggi di kawasan konstruksi seperti manajer, insinyur, dan mandor.

2. Biru

Helm proyek warna biru diperuntukkan bagi supervisor lapangan dan operator teknis (seperti teknisi kelistrikan hingga tenaga ahli dalam bidang bangunan kayu).

3. Hijau

Helm proyek warna hijau diperuntukkan bagi orang-orang yang berhubungan lingkungan seperti peneliti lingkungan atau pengawas lingkungan terhadap area yang dibangun.

4. Merah

Helm proyek warna merah diperuntukkan bagi pengawas sistem di area proyek.

5. Kuning Terang

Helm proyek warna kuning terang diperuntukkan bagi pekerja umum atau subkontraktor.

6. Jingga

Helm proyek warna jingga diperuntukkan bagi selain pekerja konstruksi yang ingin masuk dan melakukan peninjauan area tersebut.

Untuk informasi pengadaan helm proyek, dan penawaran lainnya di astaproc atau astastore, lebih lanjut bisa hubungi dan konsultasikan kebutuhan Anda melalui ????E-mail: support@astacipta.com atau ????Whatsapp: +62 882-9047-9337

Baca juga: Alat Pelindung Diri dan Dasar Hukumnya di Indonesia

Digital Team

See all author post

Leave a Reply